Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Seksual pada Remaja di SMK Negeri 4 Konawe Selatan
DOI:
https://doi.org/10.56630/jenaka.v2i3.682Abstrak
Kekerasan seksual merupakan salah satu masalah sosial yang serius dan dapat berdampak negatif pada kehidupan individu, keluarga, dan masyarakat. Remaja sebagai kelompok rentan terhadap kekerasan seksual perlu mendapatkan edukasi dan perlindungan yang memadai. Di Kabupaten Konawe Selatan, kasus kekerasan seksual terhadap remaja menunjukkan angka mengkhawatirkan. Dinas Sosial Konawe Selatan mencatat kasus kejahatan seksual kurun 2023 hingga April 2024 sebanyak 104 kasus. Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini dilaksanakan pada 8 April 2024 dan bertempat di SMK Negeri 4 Konawe Selatan, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggraa. Prosedur pelaksanaan kegiatan ini meliputi pertemuan langsung untuk penyampaian materi oleh narasumber kepada siswa/siswi yang ada di SMK Negeri 4 Konawe Selatan. Kegiatan PKM dengan tema "Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Seksual Pada Remaja di SMK Negeri 4 Konawe Selatan" telah mencapai tujuannya dengan baik. Sosialisasi ini memberikan manfaat yang signifikan bagi remaja di  sekolah tersebut, serta berkontribusi pada upaya pencegahan dan penanganan kekerasan seksual di Kabupaten Konawe Selatan secara keseluruhan.
Referensi
Alauddin, M. R. S., Maulid, & Jamaluddin, I. I. (2022). Local Government Policies and Participation of Religious Leaders Preventing Sexual Harassment After the Earthquake in Palu Central Sulawesi. Al-MAIYYAH : Media Transformasi Gender Dalam Paradigma Sosial Keagamaan, 15(1), 1–15. https://doi.org/10.35905/al-maiyyah.v15i1.755
Budiman, V., Karafe, B. B. M., Side, Y., Laratmasse, A. F., & Patalatu, J. (2024). Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Seksual pada Anak di Pusat Pengembangan Anak ID-0319 Kabupaten Halmahera Utara. Jurnal Abdidas, 5(3), 139–146.
Fitriliana, F., Nelliraharti, N., Suri, M., & Kesumawati, K. (2023). PERLINDUNGAN TERHADAP KEKERASAN SEKSUAL DI LINGKUNGAN SEKOLAH (SMKN 1 SABANG). JOURNAL OF LAW AND GOVERNMENT SCIENCE, 9(1), 11–15.
Hendrik, Jamaluddin, I. I., & Septiana, A. R. (2024). Sumberdaya Dalam Penanganan Anak Korban Kekerasan Seksual Pada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kolaka Sulawesi Tenggara. Morality: Jurnal Ilmu Hukum, 10(1), 31–47. https://doi.org/10.52947/ morality.v10i1.421
Meilantika, A. D., Rizky, A., & Masdah, S. (2024). Edukasi dan Pendampingan Permasalahan Kekerasan Seksual pada Siswa di Lingkungan Sekolah Menengah Atas. Prima Abdika: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(1), 38–43.
Tahir, M., & Abunawas, A. (2024). Sosialisasi dan Edukasi Pencegahan Tindak Kekerasan Seksual di Lingkungan Sekolah. Journal of Community Development, 4(3), 316–321.
Tresiana, N., Duadji, N., Meutia, I. F., Krisnawati, L., Nirwanto, N., & Elizarwati, E. (2024). MEMBANGUN SEKOLAH RAMAH ANAK BERWAWASAN ANTI BULLYING, ANTI KEKERASAN SEKSUAL DAN ANTI NARKOBA BERBASIS KEMITRAAN GUNA MENDUKUNG PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DAN SEKOLAH SEHAT DI SMAN 9 BANDARLAMPUNG. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan, 8(1), 23–28.